Iklan VIP

Kamis, 09 Desember 2021, 19:37 WIB
Last Updated 2021-12-09T12:37:45Z

Bupati Hendy Rencanakan Wisata Keliling Langit Jember




Peduli Rakyat News,Jember – Bupati Jember Ir. H. Hendy Siswanto berencana membuat wisata yang tak biasa, dia akan membuat wisata keliling langit Jember dengan menaiki pesawat bermesin tunggal.


Untuk itu, pihaknya menyelenggarakan percobaan joyflight dengan pesawat Cessna di Bandara Notohadinegoro, pada Sabtu 02/10/2021. Dengan wisata ini masyarakat dapat menikmati keindahan Jember dari atas langit. Dia menyampaikan rencana wisata ini masih dalam pematangan lebih sempurna.


“Hari ini kita lakukan joyflight dan setiap akhir pekan kita jadwalkan ada joyflight untuk wisata menikmati keindahan Jember dari atas, ini masih dimatangkan lagi,” ungkap Bupati Jember Hendy Siswanto.


Dia menyampaikan untuk wisata ini nantinya memang ada biaya, terlebih pesawat bermesin tunggal ini hanya muat untuk 3 orang penumpang saja.


“Lihat animonya terlebih dulu seperti apa,” imbuhnya.


Selain itu, Bupati Hendy Siswanto juga mewacanakan pesawat kargo untuk mempercepat pengiriman barang dari Jember ke Surabaya dan Jakarta, sehingga perputaran ekonomi lebih maksimal lagi.

(Nung)