Peduli Rakyat News | Jembrana,- Sesuai arahan Kapolres Jembrana AKBP I Ketut Gede Adi Wibawa, S.I.K. diharapkan seluruh anggota Bhabinkamtibmas harus selalu melekat dan berada ditengah-tengah masyarakat terutama dalam kegiatan percepatan penanggulangan dan penanganan kasus C-19.
Untuk itu, Rabu (25/8/2021) pukul 08.20 Wita Bhabinkamtibmas Kelurahan Sangkaragung Aiptu I Wayan Madiasa bersama Babinsa Serda Roni Hermawan yang didampingi Satgas Gotong Royong dan Kelurahan melaksanakan tes swap PCR kepada dua warga di Kelurahan Sangkaragung, Kecamatan Jembrana- Bali.
Bhabinkamtibmas Aiptu I Wayan Madiasa mengatakan tes swap PCR yang dilaksanakan ini sudah dilakukannya tes swab antigen lima hari yang lalu kepada salah satu warga di Ling./Kel. Sangkaragung.
Kegiatan tes swap PCR ini dilaksanakan oleh tim kesehatan dari Puskesmas 2 Jembrana bersama anggota trecer.
"Jika ada keluarga sakit agar segera memeriksakan diri ke dokter, agar cepat bisa diketahui dan ditangani apabila terkonfirmasi positif Covid-19 guna memutus penularan virus," jelas Aiptu I Wayan Madiasa .(Agus)